FARMASI RUMAH SAKIT KELAS REGULER
Mata kuliah Farmasi
Rumah Sakit ini mempelajari tentang pendahuluan organisasi Rumah sakit dan
Farmasi Rumah Sakit, peran farmasi di rumah sakit dan Panitia Farmasi Rumah Sakit.
Pengelolaan obat yang dimulai dari seleksi, pengadaan, pendistribusian dan
penggunaan obat di rumah sakit. Materi-materi tersebut dipertajam dengan studi
kasus pada tiap tahap pengelolaan obat, inventory control, pencegahan resep
keluar dari farmasi (farmasi satu pintu). Produksi obat di rumah sakit, sistem
strililisasi alat kesehatan dan CSSD (central
sterilisation supply demand), patient safety serta handling cytotoxic. Disamping itu juga
membahas manajemen pendukung dari pengelolaan obat di rumah sakit yang
meliputi: manajemen sumber daya manusia, manajemen keuangan, manajemen
informasi dan organisasi. Strategi pengembangan farmasi rumah sakit juga
dibahas dalam mata kuliah ini, yang semuanya itu dikemas dan diperuntukkan pekerjaan Teknis yang dilakukan oleh
Tenaga Teknis Kefarmasian di bawah Supervisi Apoteker.
Manajemen Kewirausahaan Farmasi D3 2022-2023
Mempelajari tentang kewirausahan secara teori maupun aplikasi serta penerapan jiwa entrepreneur
Fitokimia 1 2022
Fitokimia berasal dari kata phytochemical . Phyto berarti tumbuhan atau tanaman dan chemical sama dengan zat kimia berarti zat kimia yang terdapat pada tanaman